SAPO JUMA [TAMAN BUNGA] PANGAMBATAN

 Sapo juma/ Taman bunga yang  tempat nya yang begitu indah membuat para pengunjung merasa nyaman dengan tempat ini, dan kita dapat langsung memandang ke danau toba dengan jelas dan memiliki beberapa bangunan yang bisa di gunakan sebagai tempat peristirahatan sambil memandang ke arah danau toba.
Jika teman-teman belum pernah ke tempat ini, jika anda ingin melakukan trip seperti ke:
-Taman Simalem Resort
-Ait Terjun Sipiso Piso
-Gajah Bobok
-Tongging/Paropo
Sebaik nya anda menyempatkan ke tempat ini karena lokasi nya tidak begitu jauh dari objek wisata yang ada di atas.


 1.  Lokasi
  Lokasi sapo juma ini berada di pangambatan, kec.merek  
Kab.Karo Sumatra utara. Untuk mengakses tempat ini, kita hanya membutuh kan 3 jam perjalanan darat dari kota Medan.
Jika belum tahu pasti lokasi nyaa, kita bisa menanyakan kepada penduduk atau masyarakat di sekitar merek untuk ke tempat ini.


2. Retribusi Masuk
  Retribusi masuk ke sapo juma ini dikenakan 10.000/orang. Kita sudah bebas untuk berfoto sepuas nya, dan tempat parkir kendaraan juga di sediakan oleh si penjaga villa ini.





3. Taman Bunga
  Selain memandang ke danau toba, tempat ini menjadi lebih menarik perhatian pengunjung karena ditanami bunga bunga yang indah dan di tata serapi mungkin.
pokok nya gak nyesal kalo kita ke tempat ini :) .



ok guyss,, jika masih penasaran, kita langsung ajaa mengunjungi untuk mengetahui lebih luas nyaa tentang sapo juma ini.
Dan sebelum kita mengunjungi nya, kita harus tau arti dari nama yang di beri untuk tempat ini.
SAPO JUMA diambil dari bahasa batak. Dimana Sapo artinya Rumah/pondok, dan Juma artinya Ladang.
Jadi Sapo Juma memiliki arti rumah di ladang, karena posisi nya berada di pertengahan ladang penduduk.


#anonimous
Salam Dari Sapo Juma
#Anonimous..


Komentar